Membuat Background Pada Flashdisk

05 Desember 2009

Mungkin Anda pernah melihat Salah satu drive milik komputer teman anda memiliki background yang unik dengan gambar gambar yang menarik,? atau juga pada flash disk teman yang anda pinjam?
Tentu kita akan bertanya bagaimana sih caranya.....?
Sebenarnya mudah sekali caranya untuk membuatnya...
Langkah-langkah yang harus dilakukan :

1. Siapkan gambar yang paling kamu suka buat dipajang, contoh seperti : bunga.jpg
klo bisa ubah namanya menjadi lebih pendek biar tidak terlalu panjang nulisnya.
2. Letakkan file gambar tadi di root harddisk kamu atau flashdisk seperti c:\ atau
namaflashdiskmu:\
3. buka editor teks yang paling kamu suka, kayak notepad (disaranin pake ini deh), Wordpad,Word, Notepad++ de el el.
4. klo sudah ketikkan kode ini di editor kamu :

[{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}]
IconArea_Text=0x000000
IconArea_Image=namafilegambarkamu.jpg

Catatan:

* IconArea_Image= ini diisi dengan nama file gambar kamu seperti: DHIYAA.jpg
* disarankan pake yg format *.jpg saja, karena kompresi lebih baik tanpa
* mengurangi kualitas gambar.

contoh : disini penulis menggunakan DHIYAA.jpg

[{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}]
IconArea_Text=0x000000
IconArea_Image=DHIYA.jpg

IconArea_Text= ini biarkan saja, ini diubah jika kamu mau ganti warna huruf nya
nanti.

5. Simpan kode tadi dengan nama desktop.ini dan letakkan pada root folder flashdisk atau harddisk kamu yang mau kamu ubah nantinya.

6. Selesai....coba refresh

7. Untuk mengganti warna huruf dapat mengubah kode dari :
IconArea_Text=0x000000

Silahkan kamu ubah nilai yang berwarna merah tersebut sesuka hati anda,
sambil bereksperimen, tapi jangan lupa backup dulu kode sebelumya, biar gak
jadi berantakan.

Cara Membuat Menu Tab View pada Blog

03 Desember 2009

Beginilah cara untuk membuat menu tab view tersebut

1. Login ke blogger trus pilih menu "Layout --> Edit HTML"
2. Kemudian cari kode ini ]]>
3. Kemudian masukkan kode berikut ini sebelum kode ]]> atau kedalam tag CSS.
-----------------------------------------------------------
div.TabView div.Tabs
{
height: 24px;
overflow: hidden;
}
div.TabView div.Tabs a
{
float: left;
display: block;
width:

90px; /* Lebar Menu Utama Atas */ text-align: center;
height: 24px; /* Tinggi Menu Utama Atas */
padding-top: 3px;
vertical-align: middle;
border: 1px solid #000; /* Warna border Menu Atas */
border-bottom-width: 0;
text-decoration: none;
font-family: "Times New Roman", Serif; /* Font Menu Utama Atas */
font-weight: 900;
color: #000; /* Warna Font Menu Utama Atas */
}
div.TabView div.Tabs a:hover, div.TabView div.Tabs a.Active
{
background-color: #FF9900; /* Warna background Menu Utama Atas */
}
div.TabView div.Pages
{
clear: both;
border: 1px solid #6E6E6E; /* Warna border Kotak Utama */
overflow: hidden;
background-color: #FF9900; /* Warna background Kotak Utama */
}
div.TabView div.Pages div.Page
{
height: 100%;
padding: 0px;
overflow: hidden;
}
div.TabView div.Pages div.Page div.Pad
{
padding: 3px 5px;
}

------------------------------------------------------
4. Perhatikan text-text yang berkedip-kedip, itu adalah untuk pengaturan warna Tab View. Ada ukuran warna dll. Untuk mengetahui kode2 warna silahkan lihat DISINI
5. Langkah selanjutnya yaitu pasang kode berikut ini sebelum kode
------------------------------------------------------

---------------------------------------------------------
Keterangan :
- Angka2 yang berkedip (350px) adalah ukuran tinggi dan lebar tabview.
- Kode yang Di Blok Adalah text yang di Menu utama (Menu Atas).
- Kode yang Di Tulis Miring adalah isi dari tab view tsb. Kamu bisa mengisinya dengan link, gambar, banner, script dll.
- Untuk menmbahkan jumlah menu maka tambahkan script dibawahnya script
----------------------------------


Tab 3.1

Tab 3.2

Tab 3.3



----------------------------------
Script yang ditambahkan sama dengan script di atas, hanya saja anda harus mengubah tulisan "Tab #" dengan URL,atau script.

Optimalisasi Mozilla Firefox

01 Desember 2009

Mozilla Firefox... Siapa sih yang gak tau. Meskipun menurut survei sendiri pengguna dari Mozilla Firefox masih jauh lebih kecil daripada Internet Explorer milik microsoft tapi bisa lah dibilang kalo browser satu ini adalah browser favorit semua orang. Tapi tau gak sih kalo ternyata Firefox tuh "makan" RAM lumayan besar. Saat pertama kali dijalankan Firefox akan langsung mengambil ruang di RAM sebesar 10-15Mb, dan akan terus naik seiring dengan pemakaian. Bahkan di beberapa kasus penggunaanya bisa sampai 150Mb. Gak heran kalo komputer lama-lama jadi lemot kan kalo dipake internetan, minimal browsernya hang lah. Hal ini juga baru aku sadari pas aku iseng jalanin firefox sambil ngliatin task manager, gila aja, RAM yang gak seberapa itu digerogotin ama Firefox. Setelah mencari sedikit pencerahan di google akhirnya aku nemuin juga solusinya...

Ada satu software kecil yang bernama Firefox Ultimate Optimizer, ukurannya gak lebih dari 45Kb, yang ternyata sangat ampuh dalam mengatasi masalah penggerogotan RAM yang dilakukan Firefox. Sama kayak Firefox, software ini juga gratis. Tapi untuk bisa menggunakan software ini kita harus punya minimal .Net Framework 2 di komputer kita, satu ini juga gratis kok.

Perubahan signifikan dari penggunaan Firefox Ultimate Optimizer jelas adalah memperkecil penggunaan RAM dari Firefox. Setelah aku coba, penggunaan selama berjam-jam, RAM yang dipakai ama Firefox gak pernah nglewatin 25Mb. komputer juga jadi lebih stabil, dan browsing juga nyaman, Firefox gak hang sama sekali.

Nah untuk yang mau coba software ini boleh download disini.

Panduan Membuat Blog Gratis di Blogspot.Com

bagi Anda yang belum punya blog dan ingin memilikinya, langsung saja datang ke http://blogspot.com, lalu klik “create a blog”

blogspot1

Pada halaman yang muncul selanjutnya, isikan data pribadi Anda dengan benar.
2

Klik “continue”.

Pada halaman selanjutnya, masukkan judul blog dan alamat blog pilihan Anda
3
berhati-hatilah dalam memilih. Ini adalah nama permanen untuk blog Anda.
Nanti alamat blog Anda akan memiliki format http://namapilihananda.blogspot.com.

Pada halaman berikutnya, pilih template tampilan blog yang baru Anda buat
4

Pilih template yang menurut Anda menarik. Pada contoh saya memilih template “minima”.

Klik “continue”.
6
Ok, pendaftaran selesai. Sekarang Anda bisa langsung mulai blogging.
Klik “start blogging”.

6

Coba masukkan beberapa kalimat, jangan lupa berikan judul. Lalu setelah itu klik "publish", lalu klik "view blog". Anda akan segera melihat hasil tulisan tersebut di blog Anda.
Selamat! Sekarang Anda telah memiliki sebuah blog sendiri!
Sekarang,
[1] Jika Anda ingin segera menghasilkan uang dari blog Anda, segeralah menjadi publisher Negeri Ads (Gratis) dan pasang kode iklan kami di blog Anda.

Untuk bergabung menjadi publisher Negeri Ads dan mendapatkan kode iklan dari kami, silakan ikuti panduannya di: http://negeriads.com/PanduanPublisher.php
[2] Jika Anda sudah terdaftar sebagai publisher NegeriAds, silakan langsung copy kode iklan NegeriAds di blog Anda untuk menjaring komisi iklan.
Untuk memasang kode iklan kami di blog Anda (blog berbasis wordpress/blogspot), ikuti panduannya di : http://negeriads.com/PanduanMemasangKode.php

Desktop Wallpaper


10 cara menambah pengunjung blog/situs anda

[1] Pergunakan nama domain yang mudah diingat

Jika Anda ingin meningkatkan traffik, usahakan untuk memiliki nama domain sendiri.

Jika Anda ingin situs atau blog Anda sukses dengan besar, maka yang pertama kali harus Anda perhatikan adalah nama Anda. Sama dengan kalau Anda ingin menjadi selebritis, nama Anda harus mudah diingat orang.

Mana yang lebih mudah diingat oleh Anda:

namaAnda.com atau namaAnda.wordpress.com atau namaAnda.blogspot.com atau namaAnda.domainTertentu.com?
Saya rasa semua menjawab namaAnda.com.

Nah sekarang pertanyaannya mana yang lebih mudah diingat oleh pengunjung situs Anda? Dan mana yang akan lebih mereka sukai untuk dikunjungi? [yang pada akhirnya akan membuat traffik lebih tinggi]

Saya rasa jawabannya akan tetap sama, namaAnda.com.

Karenanya, usahakan untuk memiliki sebuah domain sendiri. Para pengunjung akan cenderung lebih mengingat nama yang pendek dan mereka akan lebih suka berkunjung ke situs yang memiliki nama yang pendek.

Jangan biarkan mereka lari hanya karena nama situs/blog yang terlalu panjang.

[2] Tulis artikel-artikel pillar

Yang dimaksud artikel-artikel pillar adalah artikel-artikel yang berfungsi sebagai sebuah “pillar/penyangga” traffik situs Anda.

Artikel-artikel ini biasanya sebuah artikel yang bertipe “list”, seperti 10 Tips Meningkatkan traffik, 5 Blog Teknologi Terbaik, Definisi Internet Marketing, dan sejenisnya.

Tipe-tipe artikel pillar seperti akan menarik traffik bagai magnet menarik besi, karena orang-orang akan selalu mencari artikel-artikel seperti ini. Orang-orang selalu butuh informasi tentang definisi dari suatu hal, atau 10 daftar terbaik untuk xxxxxxx atau sejenisnya.

Beda dengan artikel yang bercerita tentang pengalaman pribadi, orang-orang tidak terlalu tertarik dengan artikel-artikel seperti itu. Mungkin tertarik, tapi akan dilupakan — dan akhirnya tidak dikunjungi lagi, dan tidak direferensikan kepada orang lain.

Intinya : artikel-artikel yang selalu dicari-cari orang dan membuat orang lain ingin mengunjunginya berkali-kali PLUS menyebarkannya kepada orang lain.

[3] Rajinlah mengupdate postingan

Salah satu tips terpenting untuk meningkatkan jumlah kunjungan ke blog Anda adalah dengan sering-sering menulis.

Orang akan senang berkunjung ke blog Anda jika mereka selalu mendapatkan sebuah artikel yang baru, yang fresh, yang segar. Mereka tidak akan suka, bahkan kecewa, jika datang ke blog Anda dan hanya disuguhi artikel-artikel yang lama.

Rasanya mungkin seperti disuguhi ikan basi.

Jadi jika Anda ingin situs Anda memiliki pembaca yang loyal, yang rutin berkunjung, sering-seringlah mengupdate blog Anda. Saran saya, 2-3 hari sekali minimal harus ada sebuah artikel baru. Atau, kalau bisa setiap hari bahkan lebih bagus.

[4] Seringlah berkomentar

Untuk mendapatkan traffik ke blog Anda, salah satu cara lainnya yang bisa dipergunakan adalah dengan sering-sering berkomentar di blog orang lain.

Pada saat Anda menuliskan komentar di blog orang lain, tentu Anda akan dimintai URL (alamat) dari situs/blog Anda, bukan? Nah, dari sanalah traffik akan datang.

Pastikan Anda memasukkan URL blog Anda dengan benar, atau URL posting blog yang ingin Anda promosikan dengan benar.

Menurut saya pribadi, yang ini efeknya kecil, tapi patut dicoba.

[5] Gunakan FEEDBURNER

Untuk meningkatkan traffik ke blog Anda, salah satu tips lainnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan memanfaatkan jasa dari feedburner.com.

Manfaatkan jasa gratis dari feedburner.com untuk meningkatkan jumlah pembaca RSS dari blog Anda, atau bahkan untuk memfasilitasi para pembaca yang ingin menikmati blog Anda via email.

Saya sendiri menggunakan FEEDBURNER untuk haryoprabowo.com, dan hasilnya untuk setiap postingan saya bisa mendapat puluhan bahkan ratusan pembaca secara instant (dan gratis).

[6] Submit artikel Anda ke Social Bookmark

Jangan remehkan the power of viral marketing!

Submit artikel Anda ke berbagai layanan social bookmarking seperti del.icio.us, atau digg.com atau technorati.com untuk meningkatkan traffik Anda.

Setiap kali ada orang melakukan searching sebuah topik yang sesuai dengan artikel yang Anda submit ke situs-situs tersebut, Anda berkesempatan untuk mendapatkan tambahan traffik pengunjung secara free.

[7] Optimasi SEO

Dapatkan banyak traffik gratis lainnya dari SEO!

Pelajari SEO (tidak dijelaskan di artikel ini) dan aplikasikan untuk blog/situs Anda, dan bahkan untuk halaman-halaman di situs/blog Anda. Traffik dari SEO ini sangat berkualitas dan targetted, serta 100% free.

Pengalaman saya pribadi, untuk beberapa domain yang saya miliki, saya dapat menghasilkan sekitar 300-400 pengunjung per hari secara gratis hanya dengan mengandalkan SEO semata. Free traffik, free money.

Jadi, jangan Anda sia-siakan.

[8] Buat artikel yang sedang “in” (populer)

Sebuah trik sederhana yang bisa membuat blog Anda mendapat kunjungan berlimpah adalah dengan membuat posting dengan judul (dan isi) yang bersangkutan dengan sebuah hal yang sedang menjadi “trend” di masyarakat.

Misalkan di masyarakat sedang ada kasus “Banjir di Jakarta” atau “Gunung Merapi meletus”, maka Anda bisa mencoba membuat sebuah artikel yang berkaitan dengan hal tersebut.

Dengan menulis artikel yang terkait dengan sebuah event yang sedang populer, Anda bisa jadi menarik banyak link dari blog lain atau bahkan menempati posisi yang tinggi di search engine (mis: google) untuk keyword terkait artikel berita tersebut ( karena belum ada blog lain yang membahas).

Ujung-ujungnya, traffik Anda bisa meningkat drastis.

[9] Bertukar link

Cara kuno? Eits, jangan diremehkan. Bertukar link walau terlihat kuno, tetapi saya buktikan sendiri bahwa hal ini sangat efektif.

Blog-blog saya bisa mendapat beberapa puluh (belum ratusan) pengunjung baru dalam sehari hanya dari hasil bertukar link dengan banyak blog lainnya.

Jika Anda betul-betul serius berbisnis, jangan sia-siakan satu pengunjung pun. Sebab siapa tahu satu pengunjung yang Anda anggap “remeh” (tidak terlalu signifikan) tersebut justru pengunjung yang “membawa uang” untuk Anda.

Jangan pernah meremehkan hal-hal kecil.

[10] Memasang iklan

Sebagai cara terakhir, jika memang Anda tidak berbakat dalam melakukan berbagai promosi yang gratis, atau Anda butuh hasil instant yang biasanya tidak bisa dicapai melalui traffik yang gratis, saran saya adalah : memasang iklan.

Anda bisa menggunakan berbagai sarana iklan, mulai dari PPC TExt, hingga banner-banner. Mulai dari jaringan yang khusus menangani iklan (seperti Google Adwords, KumpulBlogger) atau iklan di blog-blog pribadi orang lain.

Cara yang terakhir ini jujur saja agak mahal, tapi kalau Anda bisa memanfaatkannya dengan baik (memutar traffiknya mennjadi uang), tidak jadi masalah. Tidak ada ruginya beriklan beberapa ribu jika mendapat hasil beberapa juta.
(sumber artikel ini:http://haryoprabowo.com)

Memblokir website tanpa software

Memblokir website tanpa softwareLangsung aja, buka folder C:\WINDOWS\system32\drivers\etc, di situ ada file dengan nama hosts. Buka file tersebut dengan notepad, di dalamnya terdapat teks seperti ini:
127.0.0.1 localhost

Tambahkan saja di bawahnya dengan website yang ingin kamu blokir, misalnya www.plasa.com dan m3-access.com, sehingga menjadi seperti ini:

127.0.0.1 localhost
127.0.0.2 www.plasa.com
127.0.0.3 m3-access.com

Kalo masih kurang, tambahin lagi aja di bawahnya dengan 127.0.0.4, 127.0.0.5, 127.0.0.6, dan seterusnya. Kalo udah, jangan lupa di-save. Gampang kan?

Coba aja buka website yang udah kamu blokir, dengan Firefox, IE, atau Opera, atau apalah, bener-bener nggak bisa dibuka kan? Semoga saja hal ini bisa bermanfaat, agar keluarga dan teman² kita tidak terjerumus di situs² ilegal, porno, dsb :D

Get This 4 Column Template Here
Get More Templates Here